PETA KOTA TANJUNG SELOR

Tanjung Selor merupakan Ibu Kota Provinsi Kalimantan Utara. Kota Tanjung Selor terletak di Kabupaten Bulungan yang sekaligus Ibu Kota Kabupaten Bulungan. Tanjung Selor bukanlah sebuah Daerah yang berstatus Kota Madya tetapi Kota Tanjung Selor masih berstatus Kecamatan yang masih dipimpin oleh Camat. Dan mungkin dalam waktu dekat ini status Kota Tanjung Selor sebagai Kecamatan akan dinaikkan statusnya menjadi Kota Madya. Tanjung Selor memiliki luas wilayah 1.277,81 km² dan berdasarkan data BPS Kabupaten Bulungan jumlah penduduk sebanyak Tanjung Selor sebanyak 42.231 Orang pada tahun 2012 dengan rincian jumlah penduduk 22.488 laki-laki dan 19.743 perempuan dengan Angka Sex Ratio sebesar 113,90 persen. Apabila dikaitkan dengan luas wilayah Kota Tanjung Selor dengan jumlah penduduknya yang cukup signifikan maka kepadatan penduduk Kota Tanjung Selor adalah sebesar 33 orang per km² nya.
( Sumber Wikipedia )